Masyarakat Sejahtera, Pemerintahan Akuntabel Bukti Nyata Komitmen ASN Kota Yogyakarta melalui SAKIP dan Budaya Kinerja Terukur sebagai Landasan Pelayanan Publik
Kota Yogyakarta, 12-09-2024. Dalam menjalankan tugas sebagai ASN, kita semua dituntut untuk memastikan kinerja yang tidak hanya berorientasi pada proses, tetapi juga hasil yang nyata. Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) memberikan panduan untuk mengukur efektivitas dan efisiensi kinerja, dari tingkat individu hingga organisasi. Dengan penerapan Pohon Kinerja dan Cascading Kinerja, setiap ASN memiliki peran penting dalam mencapai tujuan besar pemerintah daerah. Semua tindakan yang kita lakukan harus mendukung pencapaian hasil yang diinginkan, bukan sekadar kegiatan rutin.
Momentum perubahan yang sedang kita hadapi adalah kesempatan emas bagi kita semua. Dengan adanya Perda Kota Yogyakarta No. 4 Tahun 2024 tentang RPJPD dan penyusunan RPJMD 2025-2029, kita memiliki tanggung jawab untuk mengoptimalkan kinerja dan akuntabilitas di setiap lini. Setiap bagian dari organisasi, mulai dari pimpinan hingga staf, harus terlibat dalam sinergi yang kuat untuk meningkatkan pelayanan publik. Hal ini bukan hanya soal bekerja lebih keras, tapi bekerja dengan cerdas dan fokus pada hasil yang terukur.
Kita harus menyadari bahwa akuntabilitas bukan hanya tentang pelaporan, tetapi tentang bagaimana kita memastikan bahwa setiap rupiah anggaran memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Oleh karena itu, peningkatan kualitas pelaporan dan evaluasi kinerja menjadi sangat krusial. Dengan memahami dan menerapkan SAKIP, kita bisa membangun budaya kerja yang lebih efisien, transparan, dan berdampak. Kinerja yang berorientasi pada hasil akan membawa kita lebih dekat pada tujuan untuk mensejahterakan masyarakat.
Dalam acara Workshop SAKIP Penguatan Budaya Kinerja yang diadakan di Hotel Kimaya Sudirman Yogyakarta pada 10 September 2024 yang di motori oleh Bagian Organisasi (Bagian Organisasi - Penguatan Budaya Kinerja di Lingkup Pemerintah Kota Yogyakarta (jogjakota.go.id), para perwakilan dari OPD di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta hadir untuk memperkuat komitmen ini. Melalui kegiatan ini, kita bersama-sama berkomitmen untuk menerapkan strategi perbaikan SAKIP secara menyeluruh, memastikan bahwa setiap tindakan dan keputusan yang kita ambil berkontribusi langsung pada kemajuan organisasi dan pelayanan publik yang lebih baik. Mari kita jadikan momen ini sebagai titik balik untuk transformasi kinerja yang lebih efektif dan efisien.(vemiadi)