BKPSDM Kota Yogyakarta: Mewakili Komitmen dalam Pengembangan SDM Nasional

Kota Yogyakarta, 22 - 05 - 2024. Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Yogyakarta pada tanggal 8 Mei 2024 menerima permintaan Nara Sumber dari PT. Persada Insan Abadi yang merupakan event organizer di Jakarta. Permintaan tersebut menjadi sebuah pengakuan publik  bahwa BKPSDM Kota Yogyakarta dapat dijadikan panutan didalam pengelolaan Administrasi Keuangan yang baik, adalah Ibu Yenny Rahmawati, S.E., M.Ec.Dev., Kepala Sub Bagian Keuangan, telah ditunjuk sebagai narasumber dalam acara "Peningkatan Kapasitas SDM Dalam Rangka Meningkatkan Tata Kelola Administrasi Keuangan serta Pelayanan Publik". Acara ini diadakan bagi ASN Kecamatan Serang Baru . Jawa Barat , yang diselenggarakan oleh PT. Persada Insan Abadi di Kota Yogyakarta.

 

Pelatihan diadakan tanggal 21 Mei 2024, mulai pukul 13.30 hingga 15.30 WIB di Ruang Meeting Prima In Hotel Malioboro, Jl. Gandekan Lor no. 47 Pringgokusuman, Gedong Tengen Kota Yogyakarta.

 

Partisipasi kami sebagai Narasumber bersama Bektiani Santosa Pujiwati Pakpahan, S.E., M.Ec.Dev. yang memberikan Materi SPIP didalam acara ini. Sehingga dapat menegaskan komitmen BKPSDM Kota Yogyakarta dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia tidak hanya di tingkat lokal, tetapi juga di tingkat nasional. Sebagai lembaga yang bertanggung jawab atas pengembangan SDM, BKPSDM Kota Yogyakarta juga terus berupaya menjadi rujukan dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan tata kelola administrasi keuangan di tingkat nasional. (vemiadi)