PELAKSANAAN TRY OUT SELEKSI KOMPETENSI PPPK TAHUN 2023
Pelaksanaan Try Out Seleksi Kompetensi PPPK Tahun 2023 berlangsung selama 3 (tiga) hari, dimulai pada tanggal 13 sampai dengan 15 September 2023 dan bertempat di Ruang Bima Kompleks Balaikota Timoho Yogyakarta. Rangkaian acara tersebut diawali dengan penyampaian laporan kegiatan oleh ketua panitia, yang dalam hal ini disampaikan oleh Bapak Gunawan Adhi Putra, S.Si., M.Kom selaku Ketua Bidang Perencanaan dan Pengembangan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Yogyakarta. Dalam penyampaiannya, Bapak Gunawan menjabarkan bahwa jumlah peserta Try Out Seleksi Kompetensi PPPK Tahun 2023 pada hari pertama dan kedua, yakni Rabu tanggal 13 September 2023 dan Kamis tanggal 14 September 2023 adalah sebanyak 575 (lima ratus tujuh puluh lima) peserta, yang terdiri dari 95 (sembilan puluh lima) peserta luring (luar jaringan) atau offline dan 480 (empat ratus delapan puluh) peserta daring (dalam jaringan) atau online melalui Zoom Meeting. Sementara pada hari ketiga, yakni Jumat tanggal 15 September 2023, total peserta yang mengikuti acara ini adalah sebanyak 416 (empat ratus enam belas) peserta, dengan rincian 87 (delapan puluh tujuh) peserta luring dan 329 (tiga ratus dua puluh sembilan) peserta daring. Selama pelaksanaan 3 (tiga) hari berturut-turut, total keseluruhan pesrta Try Out adalah sebanyak 1.566 (seribu lima ratus enam puluh enam) peserta, di mana 277 (dua ratus tujuh puluh tujuh) peserta luring dan 329 (tiga ratus dua puluh sembilan) pesera daring.
Acara Try Out Seleksi Kompetensi PPPK Tahun 2023 secara resmi dibuka oleh Plt. Asisten Administrasi Umum, Bapak Wasesa, S.H., yang menyambut hangat para peserta dengan kobaran api semangat sehingga memberikan motivasi bagi rekan-rekan Non ASN Pemerintah Kota Yogyakarta. Sharing session menjadi materi pembuka yang diisi dengan cerita berdasarkan pengalaman pribadi terkait perjuangan rekan-rekan Non ASN Pemerintah Kota Yogyakarta dalam mewujudkan harapan menjadi ASN Pemerintah Kota Yogyakarta. Narasumber sharing session pada Try Out Seleksi Kompetensi PPPK Tahun 2023 hari pertama adalah Bapak Subarono, S.Kom. dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Yogyakarta, narasumber hari kedua adalah Bapak Taufiq Ismail, S.H. dari Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Yogyakarta, dan narasumber hari ketiga adalah Ibu Tri Puspitasari, S.Si. dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta. Materi kedua, yaitu materi Kompetensi Manajerial diampu oleh Ibu Warnaning Isnaini, S.Pd., sementara materi ketiga yaitu materi mengenai Kompetensi Sosial Kulturan dan Wawancara yang disampaikan oleh Ibu Primandari Wijayanti, S.Pd. Kedua narasumber tersebut berasal dari Satuan Pendidikan Non Formal Sanggar Kegiatan Belajar Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta. Nara sumber mempunyai pengalaman sebagai coach di beberapa Lembaga Bimbingan Belajar Seleksi ASN. Rangkaian acara yang terakhir, peserta Try Out melakukan uji coba tes seleksi PPPK melalui aplikasi Jogja Smart Service (JSS) dengan menggunakan menu Computer Assisted Test (CAT) bagi peserta yang memiliki akses JSS. Sementara bagi peserta yang tidak memiliki akses JSS tetap dapat melaksanakan Try Out menggunakan sistem Computer Based Test (CBT).
Dengan adanya kegiatan Try Out Seleksi Kompetensi PPPK Tahun 2023, diharapkan rekan-rekan Non ASN Pemerintah Kota Yogyakarta akan terbiasa dengan sistem soal berbasis Computer Assisted Test (CAT). Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat memotivasi semangat juang rekan-rekan Non ASN Kota Yogyakarta dalam meraih cita-cita menjadi ASN Pemerintah Kota Yogyakarta.