PENEGAKAN DISIPLIN PEGAWAI SEBAGAI UPAYA MEWUJUDKAN ASN YANG PROFESIONAL DAN BERINTEGRITAS

Penegakan kedisiplinan diperlukan untuk mewujudkan pegawai yang profesional dan berintegritas sebagai penyelenggara pemerintahan. Pegawai yang profesional dan berintegritas dapat mewujudkan penyelenggaraan tugas pelayanan publik, tugas pemerintah, dan tugas pembangunan tertentu guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Maka, diperlukan tata cara penegakan disiplin pegawai untuk mewujudkan penegakan kedisiplinan. Maksud dan tujuan peraturan Walikota ini adalah untuk memberikan pedoman dalam melaksanakan penegakan hukuman disiplin pegawai dan mewujudkan tertib administrasi serta kelancaran dalam pelaksanaan penegakan disiplin pegawai.

Kedisiplinan pegawai dapat dilihat dari kesanggupan pegawai untuk menaati kewajiban dan menghindari larangan yang ditentukan dalam peraturan perundang-undangan. Berikut merupakan ketentuan-ketentuan dalam tata cara penegakan disiplin pegawai.

1. Jenis Hukuman Disiplin

Pegawai yang melanggar disiplin pegawai akan dijatuhi hukuman disiplin oleh pejabat yang berwenang menghukum. Hukuman disiplin diberikan sesuai dengan jenis pelanggaran yang dilakukan oleh pegawai yang dilaksanakan berdasarkan tingkat hukuman disiplin. Tingkat hukuman terdiri atas hukuman disiplin ringan, hukuman disiplin sedang, dan hukuman disiplin berat. Jenis hukuman yang terkandung dalam tingkat hukuman dapat berupa teguran, pemotongan tunjangan, hingga pemberhentian dengan hormat.

2. Pejabat yang Berwenang Menghukum

Pejabat yang berwenang menghukum terdiri atas pejabat pembina kepegawaian, pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator atau yang setara, dan pejabat pengawas atau yang setara. Pada dasarnya pejabat yang berwenang menghukum adalah yang berada di posisi yang lebih tinggi daripada pegawai yang melanggar. Pejabat yang berwenang menghukum wajib menjatuhkan hukuman disiplin kepada pegawai yang melanggar. Jika tidak, maka pejabat tersebut akan diberi hukuman yang lebih berat dari atasannya.

3. Tata Cara Pemanggilan, Pemeriksaan, Penjatuhan, dan Penyampaian Keputusan Hukuman Disiplin

a. Tata Cara Pemanggilan dan Pemeriksaan

Pegawai yang diduga melakukan pelanggaran disiplin akan dipanggil secara tertulis oleh atasan langsung atau tim pemeriksa untuk dilakukan pemeriksaan. Jika pegawai tidak memenuhi surat panggilan hingga batas waktu yang ditentukan, maka pejabat yang berwenang menghukum menjatuhkan hukuman disiplin berdasarkan alat bukti dan keterangan yang ada tanpa dilakukan pemeriksaan. Pemeriksaan terhadap pelanggaran disiplin pegawai dilaksanakan oleh atasan langsung dan/atau tim pemeriksa secara tertutup. Hasil pemeriksaan dituangkan dalam berita acara pemeriksaan dan digunakan sebagai dasar untuk menjatuhkan hukuman disiplin kemudian ditindak lanjut dengan penyusunan laporan hasil pemeriksaan.

b. Penjatuhan Hukuman Disiplin

Penjatuhan hukuman disiplin ditetapkan dengan keputusan hukuman disiplin oleh pejabat yang berwenang menghukum berdasarkan pemeriksaan yang memuat pelanggaran disiplin yang dilakukan oleh pegawai bersangkutan dan jenis hukuman yang dijatuhkan. Pegawai tidak dapat dijatuhi hukuman disiplin dua kali atau lebih untuk satu pelanggaran disiplin. Jika pegawai melakukan kembali pelanggaran disiplin yang sifatnya sama, maka akan dijatuhi hukuman yang lebih berat.

c. Penyampaian Keputusan Hukuman Disiplin

Penyampaian keputusan hukuman disiplin dilakukan oleh pejabat yang berwenang menghukum dan dituangkan dalam berita acara penyampaian hukuman disiplin. Pemanggilan dilakukan secara tertulis dan tertutup. Jika pegawai yang dijatuhi hukuman disiplin tidak hadir pada saat penyampaian keputusan hukuman disiplin, maka keputusan hukuman disiplin dikirim kepada pegawai bersangkutan.

4. Pemberlakuan dan Pendokumentasian Keputusan Hukuman Disiplin

a. Pemberlakuan

Keputusan hukuman disiplin berlaku pada hari ke-15 sejak diterima oleh pagawai yang dijatuhi hukuman disiplin. Jika pegawai yang dijatuhi hukuman disiplin tidak hadir saat penyampaian keputusan hukuman disiplin, maka hukuman disiplin berlaku pada hari ke-15 sejak diterimanya keputusan hukuman disiplin ke alamat pegawai.

b. Pendokumentasian

Dokumen keputusan hukuman disiplin meliputi surat pemanggilan, berita acara pemeriksaan, surat keputusan, surat penyampaian, dan dokumen lain terkait dengan pelanggaran disiplin. Dokumen tersebut digunakan sebagai salah satu bahan penilaian dalam pembinaan pegawai yang bersangkutan.

5. Pemberhentian Pembayaran Gaji dan Hak Kepegawaian

a. Pemberhentian Pembayaran Gaji

Pegawai yang tidak masuk kerja dan tidak menaati ketentuan jam kerja tanpa alasan yang sah secara terus menerus selama sepuluh hari kerja akan diberhentikan pembayaran gajinya sejak bulan berikutnya. Jika kemudian pegawai setelah diperiksa tidak terbukti melakukan pelanggaran, maka pembayaran gajinya akan dibayarkan kembali.

b. Hak Kepegawaian

Pegawai yang dijatuhi hukuman disiplin berupa pemberhentian dengan hormat tidak atas permintaan sendiri diberikan hak kepegawaian sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang mengatur mengenai pemberhentian dan pensiun pegawai, namun tidak diberikan kenaikan pangkat pengabdian. Pegawai yang kemungkinan akan dijatuhi hukuman disiplin berat dan proses penyelidikannya masih berjalan, akan dibebaskan sementara dari tugas jabatannya, tetap masuk kerja dan diberi hak kepegawaian meliputi gaji, tunjangan, penghasilan lain, dan fasilitas sebagaimana sebelum dibebas tugaskan.

6. Ketentuan Peralihan

Pelanggaran disiplin dan pemeriksaan pelanggaran disiplin yang masih berlangsung atau telah diputuskan berlaku ketentuan sesuai dengan peraturan walikota ini. Pada saat peraturan Walikota ini mulai berlaku, penjatuhan hukuman disiplin berupa pemotongan tunjangan kinerja 25 persen, selama 6 bulan, 9 bulan dan 12 bulan tetap berlaku berjenjang terhadap jenis hukuman disiplin berupa penundaan kenaikan gaji berkala selama 1 tahun, Penundaan Kenaikan pangkat selama Satu Tahun, dan Penurunan Pangkat Setingkat Lebih Rendah selama 1(satu tahun)  .

Peraturan Walikota ini mulai berlaku pada tanggal di undangkan 29 Maret 2023.